|


Tawuran Yang Tidak Kunjung Habisnya di Belawan Antara Kelompok

 

BELAWAN(FN) - Terjadi lagi Tawuran Dua Kelompok Warga di Lingkungan X, Kelurahan Belawan Sicanang, Kecamatan Medan Belawan Sekitar 02:00 Wib, Pada Selasa (09/08/2022).

Tawuran antara dua kelompok ini belum di ketahui apa sebabnya dan dari keterangan warga di lokasi kejadian tawuran, Sekitar 2 (Dua) hari lalu tawuran juga terjadi.

Akibat dari tawuran yang terjadi beberapa rumah warga di lokasi tawuran rusak seperti dinding dan atap rumah yang rusak parah akibat lemparan batu dari ke dua kubu.

Lina Seorang warga yang rumahnya rusak akibat tawuran yang terjadi beberapa hari ini, berharap agar pihak kepolisian lebih bertindak tegas kepada pemuda-pemuda yang melakukan tawuran karena sangat meresahkan dan merugikan warga setempat.

Tawuran dari 2 (Dua) kelompok pemuda ini pada dini hari juga menggunakan senjata tajam seperti celurit juga kelewang dan syukur saja dari pihak kepolisian cepat turun menangani tawuran ini dengan menembakan gas air mata agar kedua kelompok pemuda ini membubarkan diri dari aksi tawuran tersebut"ungkap seorang warga"(chairul).

Komentar

Berita Terkini